Gatrapedia.com merupakan e-commerce di bawah naungan Gatra Media Group dengan model bisnis yang fokus pada B2B, B2C, dan B2B2C dengan tiga konsep utama, yaitu konten, jasa, dan store.
Misi kami adalah turut berpartisipasi dalam pengembangan intelektual bangsa dengan menyebarkan ilmu pengetahuan dan informasi melalui model yang berbeda. Kehadiran Gatrapedia.com diharapkan dapat membantu memberikan kemudahan bagi para pelanggan dan masyarakat Indonesia untuk memenuhi kebutuhannya secara online.
Kenyamanan dan kepuasan para pelanggan merupakan prioritas kami. Kami ingin memberikan pengalaman yang lebih kepada para pelanggan di saat pelanggan melakukan proses pembelanjaan baik online maupun offline dengan terus mengembangkan fitur-fitur produk. Memberikan pelayanan yang terbaik menjadi tujuan kami dengan dukungan manajemen yang proaktif dan kreatif.
Saat ini Gatrapedia.com dapat diakses baik melalui situs web Gatrapedia.com dan terintegrasi dengan Shopee dan Tokopedia.
Anda dapat mengirimkan proposal melalui Customer Service Gatrapedia.com via Chat maupun email di gatrapedia@gatra.com. Divisi terkait kami akan menghubungi Anda dalam waktu maksimal 14 hari kerja.